

gilabalap.com – Akhir pekan ini tepatnya tanggal 7-8 September 2019 bakal dihelat putaran ke-6 atau seri final Eshark Indonesia Karting Championship yang berbarengan dengan seri final (round 6) Eshark Rok Cup Asia 2019 di Sentul Karting Circuit, Bogor.
Namanya juga seri final, artinya balapan weekend nanti menjadi penentuan gelar juara nasional dan juara Asia. Persaingan dipastikan akan sangat menarik karena nyaris di semua kelas belum ada satupun pegokart yang sudah mengunci gelar juara. Terlebih lagi, khusus untuk kejurnas akan diberlakukan penghitungan poin menjadi dua kali lipat.
Ade Satyaningtyas menjelaskan, untuk kejuaraan nasional, kelas-kelas yang masih panas persaingannya antara lain kelas Junior, Mini, dan Senior.
“Race nanti pasti akan sangat seru. Untuk tingkat nasional kelas junior mini dan senior itu masih sengit karena jarak poin mereka tipis dari peringkat 1 sampai 5 dan untuk seri (final) besok itu penghitungan poin 200 persen di akhir,” jelas Ade Satyaningtyas selaku panitia penyelenggara.
Sementara itu, untuk level Asia juga tidak kalah menegangkan, khususnya di kelas junior dan senior.
“Nah untuk yang Asia paling sengit itu di kelas junior dan senior, tapi untuk Asia hitungan poinnya tetap normal di seri terakhir. Khusus untuk kelas senior peringkat 1 sampai 6 masih ada peluang untuk juara,” beber Ade.
So, siapakah yang akan berjaya di akhir musim 2019 ini. Kita tunggu hasilnya weekend nanti.