

gilabalap.com – Pembalap dari tim Semen Gresik Jagal, Eko Bambang melanjutkan tren positif dalam lanjutan seri ke-4 Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2019 yang berlangsung Sabtu (31/8) akhir pekan kemarin di Sirkuit Sentul, Bogor.
Turun di kelas ETCC Euro 2000 Master, pria asal Kediri ini sukses meraih podium pertama sekaligus mengukuhkan diri di peringkat pertama klasemen sementara hasil empat kemenangan sejak seri pertama.
“Saya dapat podium 1, dengan demikian dari empat seri yang berjalan saya menang empat kali secara beruntun,” kata Eko yang memang menargetkan gelar juara umum Euro 2000 Master tahun ini.
Eko menambahkan, saat ini posisinya cukup nyaman dalam perebutan gelar. Namun ia tidak ingin lengah melainkan semakin termotivasi untuk menyapu bersih semua seri ISSOM tahun ini.
“Saya berharap bisa konsisten memenangi semua seri dan meraih target juara umum tahun 2019 ini,” beber Eko Bambang yang disuport oleh Semen Indonesia.