

gilabalap.com – Seri ke-2 balap touring nasional Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2017 digelar hari ini Minggu (30/4), pembalap dari tim AJM Racing Sendy Setiawan dirudung kekhawatiran.
Sendy yang di seri perdana lalu sukses meraih podium ke-2 ternyata tidak ingin terlalu mengumbar target di seri 2 kali ini. Pasalnya persiapan yang kurang maksimal akibat kesibukan yang padat membuat Sendy mencoba realistis meski tetap memburu hasil terbaik dengan mengandalkan suspensi Intrax.
Di sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu (29/4) di Sirkuit Sentul, Sendy Setiawan yang turun di kelas Honda Jazz Speed Challenge menempati posisi ke-7 atau posisi ke-4 di kelas Rising Star.
“QTT OMR Jazz overall saya ke-7 dan di kelas ke-4. Target di seri 2 finish di podium aja sudah bagus karena persiapan kurang dan nggak latihan karena sibuk kerja,” kata Sendy kepada redaksi gilabalap.com, Sabtu (29/4).
Sendy menambahkan kekhawatiran lainnya jelang race seri 2 adalah handling mobil yang terasa berubah. “Selain itu handling mobil juga berubah total. Feeling sama mobil hilang. Mungkin faktor kondisi trek dan lain-lain,” bebernya.