gilabalap.com – Andrea Dovizioso akhirnya menjuarai MotoGP Seri Ceko yang berlangsung di sirkuit Brno, Minggu (5/8).
Posisi kedua ditempati rider Ducati lainnya, Jorge Lorenzo disusul Marc Marquez di posisi ketiga.
Rossi sendiri menyudahi balapan di posisi keempat, hasil ini pun diraih Rossi dengan susah payah.
Movistar Yamaha tampaknya kurang beruntung di Brno bahkan Maverick Vinales harus keluar lintasan di lap pertama karena crash dengan rider lain.
Rossi sebenarnya sempat memimpin balapan, namun itu tidak lama. Setelah disalip Dovi secara beruntun ia dilewati oleh Marquez, Lorenzo, serta Cal Crutchlow.
Posisi keempat akhirnya diraih Rossi tepat di lap terakhir dan tikungan terakhir sebelum finish.
Hasil race MotoGP Ceko:
Facebook Comments