

gilabalap.com – Putaran ke-4 atau seri final Kejuaraan Nasional Gokart berlabel Eshark National Karting Championship 2015 akan digelar Minggu (1/11) akhir pekan ini di Sirkuit Gokart Sentul, Bogor.
Tidak jauh berbeda dengan seri sebelumnya, Kejurnas Eshark mempertandingkan beragam kelas mulai dari Cadet Comer, Micro, Junior, Senior, Master, hingga kelas gearbox pelajar/mahasiswa yang dibagi lagi dalam beberapa kategori.
Adapun titel Juara Nasional akan diperebutkan untuk kategori Cadet Comer 60cc, Micro Max, Junior Max, Senior Max, Master Max, dan National Girbox. Tidak hanya itu, pihak penyelenggara juga akan menambah menambah trophy untuk kategori “Fastest Lap of the Day” dan “Most Laps Led”.
Berikut pembagian kelas Kejurnas Gokart Eshark Seri 4:
-Cadet Comer 60cc
-Cadet Comer 60cc Rising Star
-Cadet Comer 60cc Newbie
-Micro Max
-Micro Max Rising Star
-Micro Max Newbie
-Junior Max
-Junior Max Non Seeded
-Junior Max Newbie
-Senior Max
-Senior Max Non Seeded
-Senior Max Newbie
-Master Max
-Master Max Non Seeded
-Master Max Newbie
-National Girbox
-Girbox Pelajar & Mahasiswa
-Girbox Universitas