

gilabalap.com – Formasi tim balap Pertamax Motorsport tahun 2017 ini dipastikan semakin lengkap dengan penambahan nama-nama baru. Seperti yang diketahui selain menjadi promotor, Pertamax Motorsport juga memiliki tim balap yang berkompetisi di beberapa cabang berbeda seperti Speed Offroad, Sprint Rally, Drifting, hingga Dragbike.
Di cabang Speed Offroad, formasi tim Pertamax Motorsport diperkuat oleh Rifat Sungkar, Rizal Sungkar, Yedidiyah serta dua penambahan offroader baru antara lain Glenn Nirwan dan Buche Febrico.
“Untuk di Speed Offroad formasinya ada penambahan Glenn Nirwan yang backgroundnya juara nasional Sprint Rally serta satu lagi Buche yang akan tampil di kelas Jimny,” kata Rifat Sungkar yang juga menjabat sebagai Direktur Pertamax Motorsport.
“Sedangkan untuk di Sprint Rally masih sama dengan tahun lalu Rizal Sungkar yang mengendarai Mitsubishi Evo X,” sambung Rifat.
Sementara itu untuk cabang drifting, Lucky Reza dan Rio SB sepertinya masih menjadi andalan Pertamax Motorsport Drift Team.
Adapun penggantian pembalap terjadi di cabang roda dua yakni dragbike. Jika tahun sebelumnya Pertamax Dragbike diisi oleh nama Nico Sakaw maka tahun ini diganti dengan dragster Bayu Ucil. “Khusus untuk dragbike, pembalapnya Bayu ucil,” ungkap Rifat.
Rifat menambahkan di tahun 2017 tim Pertamax Dragbike tidak hanya berkompetisi di event garapan sendiri namun juga bakal berkompetisi di event dragbike lainnya seperti Kejurnas Dragbike.