

gilabalap.com – Meski usianya masih terbilang belia yaitu 16 tahun, namun pembalap dari tim RHU Autosport Makasar, Muhammad Arief layak diwaspadai khususnya bagi para pembalap yang berkompetisi di One Make Race (OMR) Brio 1200 dan kejurnas Indonesia Touring Car Champiosnhip (ITCC) 1200.
M Arief sendiri pertama kali turun balapan pada seri 5 Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) tahun 2015 lalu. Hingga saat ini Arief sudah berhasil naik podium sebanyak 5 kali.
“Saya pertama balapan di seri 5 tahun 2015. Sampai sekarang udah lima kali naik podium,” ujar Arief kepada redaksi gilabalap.com.
Tidak tanggung-tanggung, pada putaran ke-3 ISSOM 2016 yang berlangsung Minggu (15/5) kemarin di Sirkuit Sentul, Bogor, Arief mampu meraih double winner dengan menjuarai OMR Brio 1200 dan ITCC 1200.
“Balapan kali ini, di OMR ke-1 dan ITCC 1200 juga finish ke-1. Saya sangat puas dengan hasil seri 3 ini. Semoga hingga seri terakhir nanti bisa terus konsisten di podum,” beber Arief.
Aksi pembalap belia M Arief di OMR Brio 1200