gilabalap.com – Hasil juara ke-3 di kejuaraan Rotax Max Challenge (RMC) Indonesia menjadi pencapaian hebat bagi Aditya Wibowo yang turun di kelas Micro Max. Pasalnya tahun 2016 merupakan tahun pertama Adit mencicipi aroma kompetisi yang sebenarnya. Apalagi lawan-lawan yang dihadapi di kelas Micro Max sudah 2-3 tahun memiliki pengalaman.
Kejuaraan RMC bukanlah akhir petualangan Aditya, karena masih ada satu kejuaraan bertitel nasional yang bisa diselesaikannya dengan hasil sempurna yakni Eshark Rok Cup Indonesia.
Baca juga: Gagal Juara, Aditya Wibowo Jalani Musim Debut Sensasional di Micro Max
Aditya yang turun di kelas Cadet Rok saat ini sedang memimpin klasemen sementara Cadet. “Aditya saat ini memimpin klasemen sementara leading 400 poin dari komeptitor Daffa AB jadi target selanjutnya mudah-mudahan Aditya bisa meraih juara nasional sekaligus menjadi pembalap termuda yang juara di Cadet Rok,” ungkap sang ayah, Andy Wibowo yang juga merupakan owner dari Gandasari Racing Team.
Lebih lanjut untuk soal kans juara, Andy menuturkan kalau Aditya punya peluang yang cukup besar demi meraih gelar juara nasional.
“Karena saat ini Adit leading cukup jauh, jadi bisa dikatakan 60 persen gelar juara nasional sudah ditangan. Semoga balapan tanggal 11 September nanti bisa berjalan lancar,” bebernya.