redaksi@gilabalap.com
  • Home
  • Balap Mobil
    • Internasional
      • Formula 1
      • WRC
      • Other International Mobil
    • Nasional Mobil
      • ISSOM
      • Drifting
      • Slalom
      • Adventure Offroad
      • Speed Offroad
      • Gokart
      • Drag Race
      • Rally
      • Other National Mobil
  • Balap Motor
    • Internasional Motor
      • MotoGP
      • WSBK
      • Other International Motor
    • Nasional Balap Motor
      • Drag Bike
      • Road Race
      • other nasional
  • About Us
    • Visi & Misi

Gymkhana 2019: Fokus di Kelas A dan B, Reindy Riupassa Tidak “Membidik” Kelas F

March 9, 2019Balap Mobil, Nasional Mobil, Slalomad

gilabalap.com – Pentolan Fandy Baja Racing Team (FBRT), Reindy Riupassa mengaku tahun ini akan lebih memfokuskan diri untuk meraih hasil terbaik di kelas A (standar) dan B (gerak roda belakang) kejuaraan nasional Gymkhana 2019. 

Lalu bagaimana dengan kelas F (modifikasi) yang juga berstatus sebagai kelas unggulan? Reindy sebenarnya juga tampil

Kepada redaksi gilabalap.com, Reindy menjelaskan ada beberapa alasan kenapa dirinya tidak terlalu membidik kelas F. Alasan pertama adalah mobil yang ia gunakan di kelas F adalah mobil yang juga dipakai di kelas A. Sementara tim lain justru mempersiapkan mobil khusus di kelas F dengan spek yang jelas jauh lebih mumpuni.

Baca juga: FBRT, Tim Baru Pemain Lama Jadi Penantang di Gymkhana

“Mobil F itu budgetnya paling maksimal sedangkan kita tim baru, dan saya juga nggak muluk-muluk, di F memang lebih berat lawannya karena spek mobil mereka yang gila-gilaan. Tapi kalau di kelas A dan B kita pede karena spek mobil kita udah proper banget untuk A dan B,” ujar Reindy di sela-sela peluncuran tim FBRT, Sabtu (9/3) di Kinoys Cafe and Resto Jakarta.

“Dan kita main kelas F dengan mobil A, itu sebenarnya kita maksimalkan sebagai latihan buat final,” sambung pria yang akrab disapa Botax.

 

Lebih lanjut, alasan lainnya adalah karena Reindy ingin membagi energinya lebih efisien. “Kalau ngejar di tiga kelas tersebut terlalu berat karena karakternya beda-beda, pastinya malah jadi nggak fokus. Sedangkan untuk di A dan B saja itu udah beda banget tapi its oke karena saya memang sudah prepare di situ (A dan B),” papar Botax.

Musim ini, Reindy tampil di kelas A dengan kendaraan Honda Jazz, sedangkan di kelas B (gerak roda belakang) ia mengandalkan pick up Daihatsu Hi Max.

Tahun 2018 lalu, Reindy merajai kelas A tepatnya di seri Cianjur, kemudian ia juga keluar sebagai juara umum kelas B di seri Banjarbaru.

Facebook Comments

Related Posts

  • Gymkhana Cianjur: Incar Kelas B, Reindy Riupassa Justru Menang di Kelas A

    gilabalap.com - Reindy Riupassa yang memperkuat tim HTJRT berhasil meraih kemenangan di kelas A kejuaraan…

  • Reindy Riupassa Maksimalkan Performa Achilles 123S di Gymkhana Banjarbaru

    gilabalap.com - Reindy Riupassa dari tim HTJRT kembali meraih hasil maksimal di seri 6 kejurnas…

  • Gymkhana Cianjur: Pengembangan Mobil Masih 70 Persen, Anjasara Juara di Kelas F

    gilabalap.com - Peslalom Toyota Team Indonesia (TTI), Anjasara Wahyu sukses menjuarai kelas bergengsi yakni kelas…

  • Debut Kimiko Priya di Kelas Junior Berakhir di Podium 1

    gilabalap.com - Pegokart dari tim TKM Racing, Kimiko Priya meraih hasil positif di seri 1…

  • Ada Kelas Baru di ISC 2017 (Video)

     

: fandy baja racing team, fbrt, gymkhana 2019, kejurnas gymkhana, kelas a dan b, kelas f, reindy botax, reindy riupassa
ad
Previous Post FBRT, Tim Baru Pemain Lama Jadi Penantang di Gymkhana Next Post Monster Road 2019 #2 Ponorogo: Offroader Muda Penasaran, Jumlah Starter Membludak

Related Posts

alinka hardianti, tti

Kalahkan Kompetitor Pria, Alinka Jawara Kelas F Seri 1 Kejurnas Slalom

March 31, 2015admin

Gymkhana Cianjur: Incar Kelas B, Reindy Riupassa Justru Menang di Kelas A

September 18, 2018ad

Sebagai Anak Baru di Kelas F, Peslalom Ini Jadi Ancaman Para Senior

September 12, 2019ad

Recent Posts

  • Lewis Hamilton Masuk Daftar Tokoh yang Dapat Gelar Kehormatan dari Kerajaan Inggris
  • Jelang Tutup Tahun, Mercedes-Benz Tiger Club Indonesia (MTC INA) Punya Ketum Baru
  • Bambang Soesatyo Gantikan Sadikin Aksa Sebagai Ketua IMI Periode Baru
  • Asuka Car TV Luncurkan Head Unit Canggih Ala Mobil Listrik, Ini Spesifikasinya
  • Juara F1 Lewis Hamilton Positif Covid-19

All Tags

2015 balap debut drifting etcc f1 formula 1 hasil ichan issom issom 2016 issom 2017 issom 2018 ixor jorge lorenzo juara juara nasional kejurnas kejurnas gokart klasemen sementara kualifikasi lewis hamilton marc marquez MotoGP nico rosberg omr jazz podium pole position result rifat sungkar sean gelael sentul karting seri 1 seri 2 seri 3 seri 4 seri 5 seri final sirkuit sentul speed offroad tkm racing toyota team indonesia tti valentino rossi video

ALAMAT REDAKSI

Plaza KAHA 4th Floor, Jl, K.H Abdullah Syafi’i No. 20 Tebet, Jakarta Selatan

email: redaksi@gilabalap.com

SOCIAL MEDIA

Email
Facebook
Twitter
YouTube