

gilabalap.com – Seri MotoGP Austria, Minggu (16/8/2020) berlangsung menegangkan. Balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring ini bahkan harus diwarnai dengan bendera merah (red flag) menyusul kecelakaan fatal yang melibatkan beberapa rider yakni Johann Zarco dan Franco Morbidelli.
Kecelakaan berawal ketika Morbidelli awalnya menghantam motor Zarco, keduanya pun langsung terpental. Namun motor kedua pembalap tersebut terus melaju kencang lalu menabrak pembatas sirkuit dan terpelanting masuk melintasi sirkuit.
Valentino Rossi nyaris saja kena terjang motor Morbidelli, namun the doctor beruntung bisa selamat dari insiden maut itu.
Ketika balapan diputuskan ‘red flag’, pembalap KTM Pol Espargaro sudah jauh memimpin di posisi pertama. Pol Espargaro pun terlihat kesal karena balapan harus kembali diulang.
Benar saja, saat balapan start ulang, faktor ‘luck’ sudah tak berpihak kepada Pol. Bahkan posisinya terus melorot, hingga akhirnya bertabrakan dengan Miquel Oliveira yang membuat keduanya gagal finish.
Alhasil, rider Ducati Andrea Dovizioso terlihat nyaman memimpin balapan hingga finish. Posisi kedua akhirnya menjadi milik rider Suzuki Joan Mir yang berhasil menyalip Jack Miller di tikungan terakhir.
Rider KTM lainnya, Brad Binder menyudahi balapan di posisi keempat disusul Valentino Rossi dan Takaaki Nakagami masing-masing urutan kelima dan keenam.
Beberapa rider yang gagal finish di Sirkuit Red Bull Ring antara lain Alex Rins, Pol Espargaro, Miguel Oliveira, Franco Morbidelli, dan Johann Zarco.
Hasil MotoGP Austria:
1 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20)
2 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
3 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)
4 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)
5 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
6 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
7 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20)
8 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)
9 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
10 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
11 Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
12 Michele Pirro ITA Ducati Team (GP20)
13 Bradley Smith GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
14 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
15 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
16 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP19)
17 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V)
DNF Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
DNF Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)
DNF Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)
DNS Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
DNF Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)