

gilabalap.com – Rider andalan Astra Honda Racing Team, Gerry Salim siap untuk mewujudkan targetnya untuk menjadi pembalap Indonesia pertama yang menjuarai kelas AP250 di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) di tahun 2017.
Bukan tanpa alasan, Gerry saat ini kokoh memimpin klasemen sementara kelas AP250 usai meraih dua kemenangan di dua race ARRC 2017 seri 3 yang berlangsung di Suzuka, Jepang Sabtu (3/6) dan Minggu (4/6) akhir pekan kemarin.
“Saat saya tahu saya mengendarai CBR250RR, saya sangat bersemangat. Motor ini dibuat di Indonesia sehingga ada kebanggaan tersendiri apalagi misi saya juga mengharumkan nama Indonesia,” kata Gerry Salim.
Sejauh ini Gerry telah setengah jalan dan ia cukup percaya diri tunggangannya mampu melesat di semua sirkuit.
“Saya telah berusaha dan saya tahu tahu motor ini luar biasa khususnya dari sisi ketangguhan mesin. saya bisa merasakan respon dan tenaga yang luar biasa,” sambung Gerry.
“Dengan motor ini saya yakin akan mampu mencetak sejarah bagi indonesia. Motor ini memiliki standar tinggi untuk tipe basic sehingga kami para rider bisa fokus menggeber tanpa khawatir sedikitpun. Hasilnya saya juga meraih juara di Johor, Buriram. Tahun ini saya ingin menjadi rider Indonesia pertama yang menjuarai AP250,” tutupnya.
foto: ahrt