redaksi@gilabalap.com
  • Home
  • Balap Mobil
    • Internasional
      • Formula 1
      • WRC
      • Other International Mobil
    • Nasional Mobil
      • ISSOM
      • Drifting
      • Slalom
      • Adventure Offroad
      • Speed Offroad
      • Gokart
      • Drag Race
      • Rally
      • Other National Mobil
  • Balap Motor
    • Internasional Motor
      • MotoGP
      • WSBK
      • Other International Motor
    • Nasional Balap Motor
      • Drag Bike
      • Road Race
      • other nasional
  • About Us
    • Visi & Misi

Naik Podium, Haridarma Manoppo Jaga Asa Kejar Gelar Juara

June 18, 2021Balap Mobil, ISSOM, Nasional Mobilad

gilabalap.com – Menggunakan Toyota Yaris dengan nomor 39, pembalap Toyota Team Indonesia (TTI) Haridarma Manoppo berhasil raih podium ke-2 di seri ke-2 Indonesia Touring Car Race (ITCR) Max musim 2021 yang berlangsung Minggu (13/6/2021) di Sirkuit Sentul, Bogor.

Start di posisi ke-3, Haridarma berhasil finish di posisi ke-2 setelah menjaga performanya dengan baik dan konsisten sepanjang balapan yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor kemarin. Dengan finish di posisi ke-2 di seri ke-2 ini, Haridarma berhasil menempati urutan ke-2 pada klasemen sementara kejurnas ITCR Max dengan total 24 poin yang membuatnya masih memiliki kesempatan yang besar untuk meraih gelar juara nasional di musim 2021 ini.

“Saya senang sekali dan bersyukur tim dapat menemukan racikan terbaik yang memaksimalkan performa Toyota Yaris yang saya gunakan, sehingga saya dapat kembali mencetak 12 poin di seri ke-2 ini dan menjaga kesempatan saya dan tim TTI untuk dapat kembali meraih gelar juara nasional di musim 2021 ini,” kata Haridarma Manoppo.

Sementara itu, menurut Fumitaka Kawashima selaku marketing director PT Toyota Astra Motor (TAM), hasil baik yang pembalap beserta tim TTI dapatkan pada seri ke-2 ini akan dijadikan sebagai bahan evaluasi serta modal utama untuk menghadapi seri-seri selanjutnya.

“Kami di Toyota percaya bahwa motorsport adalah salah satu tempat terbaik untuk menguji kemampuan produk kami. Untuk itu kami menjadikan ajang kejurnas ISSOM ITCR Max ini sebagai sarana untuk melakukan riset pengembangan performa produk kami dan untuk mengasah kemampuan pembalap dan tim TTI di dunia motorsport. Kami harap pembalap dan tim TTI dapat terus memupuk semangat untuk meraih kemenangan di seri-seri berikutnya,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Fumitaka Kawashima.

Lebih lanjut, pencapaian Haridarma juga mendapat apresiasi dari Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy. Menurutnya, Toyota Yaris yang dibekali dengan performa dasar yang mumpuni dapat mendukung pembalap serta tim TTI untuk kembali meraih podium di kelas ITCR Max.

“Selamat atas hasil baik yang dicapai oleh Haridarma dan tim TTI di seri ke-2 ini. Terima kasih atas upayanya dalam menjaga performa dan semangat juara secara konsisten,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy.

Toyota Team Indonesia (TTI)

Facebook Comments

Related Posts

  • Tuntaskan Seri 5, Haridarma Kunci Gelar Juara Nasional

    gilabalap.com - Pembalap andalan Toyota Team Indonesia (TTI) Haridarma Manoppo mengunci gelar juara nasional Indonesia…

  • Butuh Satu Kemenangan Lagi, Haridarma Manoppo Kunci Gelar Juara Nasional ITCC

    gilabalap.com - Usai memenangi race seri 4 kejurnas Indonesia Touring Car Championship (ITCC) 1600 max…

  • Haridarma Manoppo Butuh Skenario "Sapu Bersih" Demi Pertahankan Gelar

    gilabalap.com - Juara bertahan kejurnas ITCC 1600 Max Haridarma Manoppo harus dan wajib untuk menyapu…

  • Targetkan Gelar Juara, M Arief Hidayat Berharap Bisa Terus Konsisten Podium

    gilabalap.com - Muhammad Arief Hidayat dari tim de Most Racing sukses meraih hasil maksimal di…

  • Haridarma Manoppo Tampil Tanpa Celah

    gilabalap.com - Juara nasional kejurnas Indonesia Touring Car Championship (ITCC) 1600 max, Haridarma Manoppo tampil…

: haridarma manoppo, issom 2021, issom 2021 round 2, issom 2021 seri 2, itcr max, sirkuit sentul, toyota team indonesia, tti
ad
Previous Post ISSOM 2021 Round 2: Rian Risky Gondol 5 Trophy Plus Cetak Rekor Next Post Kolaborasi MS Glow For Men dengan J99XAR Kembali Hidupkan Gairah Drifting Tanah Air

Related Posts

Cerita Keanon Santoso di Debut Balap Touring ISSOM 2017 (Video)

April 12, 2017ad

Menang di Seri 4, Rio SB Pimpin Klasemen Sementara OMR Jazz

August 3, 2016ad

Usai ISSOM 2021 Round 5, Jakarta Chapter Racing Team (JCRT) Lakukan Evaluasi

November 9, 2021ad

Recent Posts

  • Geber BMW Lawas, Gerry Nasution Cetak Rekor Sekaligus Tuntaskan ‘Mission 6’, Apa Itu?
  • ISSOM 2022: BMW Team Astra Tutup Musim dengan Torehan Fantastis
  • MOMRC Tuntaskan Musim 2022 dengan Beragam Kejutan
  • ISSOM 2022 Round 7: Eko Bambang Tampil Beringas Pasca Operasi
  • ETCC 2022: Lepas Titel Kejurnas Demi Komunitas

All Tags

2015 balap debut drifting etcc f1 formula 1 hasil ichan issom issom 2016 issom 2017 issom 2018 ixor jorge lorenzo juara juara nasional kejurnas kejurnas gokart klasemen sementara kualifikasi lewis hamilton marc marquez MotoGP nico rosberg omr jazz podium pole position result rifat sungkar sean gelael sentul karting seri 1 seri 2 seri 3 seri 4 seri 5 seri final sirkuit sentul speed offroad tkm racing toyota team indonesia tti valentino rossi video

ALAMAT REDAKSI

Plaza KAHA 4th Floor, Jl, K.H Abdullah Syafi’i No. 20 Tebet, Jakarta Selatan

email: redaksi@gilabalap.com

SOCIAL MEDIA

Email
Facebook
Twitter
YouTube

Development by https://desain123.com