

gilabalap.com – Kejuaraan gokart Rotax Max Challenge (RMC) 2016 seri ke-3 telah usai Sabtu (27/8) di Sentul Karting Circuit, Bogor, Jawa Barat.
Para unggulan di beberapa kelas akhirnya meraih hasil yang sesuai target. Di kelas Senior Max misalnya, Silvano Christian dipastikan mengunci gelar juara usai kembali menjuarai RMC seri 3.
Di kelas junior M Harits sepertinya juga menjadi kandidat kuat juara setelah balapan hari ini. Namun tensi persaingan di kelas Micro Max justru menjadi yang paling menarik usai RMC seri 3. Sergio akhirnya meraih podium pertama di seri 3 kali ini disusul Makaio kedua dan Aditya Wibowo di posisi ketiga.
Secara hitung-hitungan Sergio punya kans yang lebih besar, namun rival terberatnya yang tak lain adalah pegokart rising star cilik Aditya Wibowo tetap punya peluang tapi tergantung dari hasil seri terakhir yakni round 4 yang akan dilanjutkan Minggu (28/8) besok di Sentul Karting.
Penasaran, siapa yang akan keluar sebagai juara umum? Tunggu ulasan lengkapnya hanya di gilabalap.com.
Hasil RMC 2016 Round 3
Kelas Micro Max
- Sergio Noor
- Makaio
- Aditya Wibowo
Kelas Junior Max
- M Harits
- Tirta
- Prass
Kelas Senior
- Silvano
- Senna
- Ferrel Fadhil