

gilabalap.com – Kejurnas Gokart Eshark Rok Cup 2021 telah menyelesaikan putaran ketiga pada Minggu (11/4/2021) di Sentul Karting Circuit, Bogor.
Khusus untuk kelas Mini Rok dan Senior Rok, race final harus dihentikan karena hujan dan petir dengan intensitas tinggi. Alhasil pemenang akhirnya diambil dari hasil balapan pre final.
“Sehingga COC memutuskan untuk menunda dan akhirnya menghentikan 2 final race terakhir yaitu kelas mini rok dan senior rok. Karena COC menilai hujan dan petir ini sangat berbahaya apabila race tetap dilanjutkan. Dan akhirnya pemenang dari kelas mini dan senior rok diambil dari hasil pre final,” kata Ade Satyaningtyas dari pihak penyelenggara.
Kelas senior di round 3 kali ini dimenangkan oleh Prassetyo Hardja dari SN Racing disusul Rava Mahpud dan Akheela Chandra masing-masing posisi kedua dan ketiga.
Sedangkan untuk kelas Mini menjadi milik Rafael Kamal dari tim Rehobat. Kimi Rae Fitriansyah di urutan kedua disusul Micah Vino Satrio di posisi ketiga.
Berlanjut di kelas junior, pegokart P Five Racing, Daffa AB kembali berjaya disusul M Kaenan Rito Sini kedua dan Aditya Wibowo ketiga.
Berikut hasil lengkap Kejurnas Eshark Rok Cup 2021 round 3: