gilabalap.com – Mantan pembalap Ferrari yang musim ini bergabung dengan McLaren-Honda, Fernando Alonso harus dilarikan ke Rumah Sakit usai mengalami kecelakaan parah di hari terakhir tes pra musim Barcelona, yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Minggu (22/2) waktu setempat.
Baru menjalani 20 lap, Alonso tiba-tiba kehilangan kendali di turn 3 Sirkuit Catalunya dan menabrak tembok pembatas sirkuit dalam kecepatan tinggi. Sebelum dibawa ke Rumah Sakit, Alonso lebih dulu mendapat penangan medis di pusat medis Sirkuit Catalunya.
Meski demikian, keterangan resmi McLaren-Honda menjelaskan bahwa Alonso telah menjalani CT Scan dan tidak ada cidera apapun yang dideritanya.
“Dia sadar dan berbicara dengan dokter di pusat medis sirkuit. Tapi sesuai dengan prosedur dia (Alonso) harus diterbangkan ke Rumah Sakit untuk mendapatkan perawatan intensif. Kami akan memberikan informasi update mengenai kondisi Alonso,” jelas keterangan resmi dari tim McLaren-Honda.
Sumber: formula1.com