

gilabalap.com – Putaran perdana Indonesia Xtreme Offroad Racing (IXOR) 2015 telah dimulai sejak Jumat (13/3) di Batulicin, Kalimantan Selatan. Berbeda dengan sajian lintasan yang pernah ada sebelumnya, kali ini pihak promotor ajang Speed Offroad nasional ini menghadirkan nuansa yang berbeda.
Kali ini lintasan yang dihadirkan memiliki panjang sekitar 5 km. Uniknya, desain lintasan dibuat jauh lebih lebar dengan tujuan agar para pembalap lebih puas dan lebih menikmati balapan.
Selain lebar, desain trek kali ini juga meghadirkan karakter tanjakan dan turunan serta beberapa titik jumping yang memang menjadi keindahan balapa Speed Offroad.
“Ini merupakan trek paling lebar dari yang pernah kami buat. Dan yang paling seru ada jalur tanjakan lurus kemudian berbelok menurun. Jadi rasanya hampir mirip roller coaster,” jelas Andhi Satria mewakili pihak promotor dari PT Sarana Media Nusantara (SMN) kepada redaksi gilabalap.com.
Sementara itu, balapan akan dimulai pada Sabtu (14/3) besok sebanyak 2SS kemudian 2SS terakhir akan dilanjutkan Minggu (15/3).