

gilabalap.com – Pertarungan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg telah dimulai di Free Practice 1 GP Abu Dhabi yang berlangsung di Sirkuit Yas Marina, Jumat (21/11).
Hamilton mencatat waktu terbaik 1menit 43,476 detik selisih tipis dari Rosberg dengan 1menit 43.609 detik. Fernando Alono menempati posisi ketiga dengan waktu 1 menit 45.184 detik.
Posisi keempat dan kelima diisi oleh duo Red Bull yakni Sebastian Vettel dan Daniel Ricciardo. GP Abu Dhabi sendiri dipastikan menjadi balapan terakhir Vettel bersama Red Bull karena musim depan pembalap asal Jerman ini resmi menjadi milik Ferrari F1 Team.
Sementara itu, banyak beberapa nama baru mengisi line up latihan bebas pertama ini. Mereka adalah juara Formula 3 Eropa Esteban Ocon di tim Lotus, Adderly Fong di tim Sauber, dan Will Stevens di tim Caterham.
Hasil Free Practice 1 GP Abu Dhabi:
1. Lewis Hamilton Britain Mercedes-Mercedes 1m 43,476s
2. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 43.609s
3. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 45.184s
4. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 1m 45.334s
5. Daniel Ricciardo Australia Red Bull-Renault 1m 45.361s
6. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Renault 1m 45.718s
7. Daniil Kvyat Russia Toro Rosso-Renault 1m 45.835s
8. Valtteri Bottas Finland Williams-Mercedes 1m 45.913s
9. Sergio Perez Mexico Force India-Mercedes 1m 45.983s
19. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes 1m 46.030s
11. Kevin Magnussen Denmark McLaren-Mercedes 1m 46.049s
12. Kimi Raikkonen Finland Ferrari-Ferrari 1m 46.131s
13. Felipe Massa Brazil Williams-Mercedes 1m 46.549s
14. Esteban Gutierrez Mexico Sauber-Ferrari 1m 46.556s
15. Pastor Maldonado Venezuela Lotus-Renault 1m 46.711s
16. Esteban Ocon France Lotus-Renault 1m 47.066s
17. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes 1m 47.235s
18. Kamui Kobayashi Japan Caterham-Renault 1m 47.971s
19. Adderly Fong China Sauber-Ferrari 1m 48.269s
20. Will Stevens Britain Caterham-Renault 1m 50.684s