

gilabalap.com – Total sebanyak 199 starter bersaing menjadi yang terbaik dalam lanjutan seri 2 Kejuaraan Nasional Speed Offroad garapan PT Sarana Media Nusantara (SMN) bertajuk Indonesia Xtreme Offroad Racing (IXOR) yang telah dimulai hari ini, Sabtu (9/5) di Sirkuit Tembong Jaya, Serang, Banten.
Sama seperti seri perdana yang berlangsung di Batulicin, Kalimantan Selatan beberapa waktu lalu, IXOR seri 2 Serang ini kembali memperlombakan 6 kelas (grup) termasuk kelas diesel yang baru dibuka tahun 2015 ini.
Adapun untuk kelas diesel juga ada penambahan peserta. Jika di seri perdana kelas diesel dimeriahkan oleh 8 starter, kali ini total peserta di kelas mobil double cabin ini berjumlah 10 starter.
Facebook Comments