

gilabalap.com – Sendy Setiawan dari tim AJM Racing meraih hasil yang cukup positif dalam lanjutan putaran ke-2 Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2017 yang berlangsung Minggu (30/4) akhir pekan kemarin di Sirkuit Sentul, Bogor.
Turun di kelas OMR Jazz Rising Star, mungkin tidak banyak yang tahu di sesi race pembalap yang mengandalkan suspensi Intrax ini mencoba mengambil resiko dengan berspekulasi terhadap setingan suspensi dan pilihan ban.
Hal tersebut dikarenakan sejak sesi latihan hingga kualifikasi ia belum mendapatkan setingan dan feeling yang maksimal dengan mobil Honda Jazz miliknya. “Selain itu performa mesin spek musim lalu juga sedikit ngedrop akibat belum direfresh,” kata Sendy kepada redaksi gilabalap.com.
“Jadinya saat race day saya menggunakan setingan suspensi yang belum pernah dicoba sebelumnya dan saya juga mengganti ban menggunakan pilihan ban yang juga belum pernah dicoba saat latihan,” lanjut Sendy.
Meski demikian, nyatanya ia tetap mampu menyelesaikan balapan di podium 3 OMR Jazz Rising Star. Menurut Sendy hasil tersebut sudah sesuai dengan targetnya mengingat persiapan yang minim serta performa mobil yang tidak dalam kondisi terbaik.
“Saya bersyukur bisa dapat podium 3 ini. Ada saatnya kita menjadi juara, tapi ada juga saatnya kita hanya menginjakan kaki di podium, nggak harus selalu nomor satu. Kedepannya kita akan melakukan perbaikan mobil agar tenaganya baik lagi. Harapan saya tentunya untuk seri berikutnya (seri 3) bisa kembali jadi juara di kelas rising star,” tutup Sendy. (ad/gilabalap.com)